PERESMIAN UNDERPASS UNILA

15-01-2019 1302 Kali Dibaca

Peresmian Underpass Unila dijadwalkan pada hari kamis, tanggal 17 januari 2019 pukul 9.00 wib akan dihadiri oleh 5000 orang, dari para tokoh masyarakat, tokoh agama, anggota majelis taklim dan Muspida.

Panggung utama acara berada dihalaman parkir museum Lampung. Untuk doa bersama dihalaman parkir museum. Untuk pengguntingan pita, penandatangan prasasti dan penekanan tombol sirene di pintu masuk underpass.

Untuk menghindari kemacetan selama acara berlangsung di seputar underpass unila, akan ada rekayasa lalu lintas yang dilakukan oleh pihak Polresta, Dinas perhubungan, dan Sat Pol PP yaitu :

1. Rencana penutupan jalur underpass sekitar pukul 7.00 wib hingga pukul 10.00 wib
2. Jalan dari arah terminal Rajabasa menuju ke Tanjung Karang akan ditutup, kendaraan akan dialihkan melalui jalan alternatif yaitu jalan Sukarno Hatta, bypass dan Jalan Pramuka.
3. Untuk kendaraan yang melintas dari arah Tanjung Karang menuju bandara tidak kami tutup melalui jalur kiri atas, untuk memudahkan masyarakat yang ingin ke bandara

Demikian, di mohon kepada warga masyarakat Kota Bandar Lampung, dan pengguna jalur dimaksud, agar dapat mengambil jalur alternatif selama acara berlangsung.