Walikota Bandar Lampung Bersama BPR Syariah Memberikan Santunan Dan Paket Bingkisan Kepada Anak Yatim dan Lansia

24-04-2022 1 Kali Dibaca

Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana menyerahkan santunan dan paket bingkisan dari Bank Syariah Bandar Lampung kepada Anak Yatim dan Lansia di halaman kantor pusat BPRS Syariah Kota Bandar Lampung, Sabtu (23/4/2022).

Sekitar 75 orang anak yatim dan 25 Lansia yang berada di kecamatan Tanjungkarang timur, kedamaian, dan kecamatan enggal mendapatkan santunan dan paket sembako dari BPR Syariah Kota Bandar Lampung yang berada di Jl. Gajah Mada Tanjung Karang Timur.

Dalam kesempatan ini, Walikota Bandar Lampung menyampaikan Pemerintah Kota Bandar Lampung selalu memberikan masukan kepada semua PD BPR Bank Pasar, Syariah, PDAM dan lainnya untuk memberikan pelayanan yang terbaik dengan tujuan agar dapat melayani masyarakat dengan baik. Beliau juga berharap kepada seluruh masyarakat kota Bandar Lampung, pihaknya punya pelayanan terbaik untuk masyarakat.

Sementara itu, Direktur BPR Syariah Bandar Lampung menyampaikan pembagian santunan ke 75 anak yatim dan 25 lansia ini dilakukan rutin setiap tahunnya di bulan ramadhan, terutama bagi warga disekitar kantor Bank Syariah. Beliau juga menambahkan untuk membantu masyarakat yang ingin naik haji, Bank syariah juga bisa memberikan dana untuk talangan hajinya.

Hadir dalam acara ini, Direktur BPRS Kota Bandar Lampung beserta Staf, Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan, Plt. Kepala BPKAD, Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas Kominfo, Kepala Bagian Perekonomian dan Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat.