Walikota Bandar Lampung Serahkan 4 Gedung Hibah ke Unila

30-07-2020 2050 Kali Dibaca

Bandar Lampung - Walikota Bandarlampung, Herman HN kembali menyerahkan 4 Gedung Hibah kepada Universitas Lampung (Unila), ke 4 gedung yang diserahkan diantaranya 3 gedung Rumah Sakit dan 1 gedung Fakultas Kedokteran. Penyerahan tiga gedung senilai Rp74 miliar itu dilakukan langsung oleh Walikota Bandarlampung, Herman HN, kepada Rektor Unila Karomani, di halaman Rumah Sakit Unila, Kamis (23/7). Selain gedung, Unila juga menerima hibah satu unit mobil ambulan dari Bank Waway. Dengan demikian, gedung yang diberi nama Ragom Gawi ini merupakan sebuah cerminan sebagai moto daerah Lampung, yang senantiasa menjunjung gotong-royong. Walikota Bandarlampung, Herman HN, mengungkapkan bahwa kepedulian Pemerintah Kota Bandarlampung dalam dunia pendidikan agar, eksistensi pendidikan di Lampung mampu bersaing dengan wilayah lain. Ini tidak lain bagaimana kita ini berani bersaing di tingkat nasional dan internasional. Saya yakin kita mampu jadi daerah terbaik,kata dia. Dirinya meyakini, Universitas Lampung mampu menjadi universitas terbaik. Bahkan hingga masuk ke dalam peringkat ke empat nasional. ;Dan demi kemajuan daerah kita, perlu kita dukung. Ya sebenarnya bukan Unila saja, Itera juga kita bangunan,ungkapnya. Sementara itu, Rektor Unila, Prof. Dr. Karomani, M.Si., menyampaikan terimakasih atas kepedulian Pemerintah Kota Bandarlampung atas dukungan dalam pembangunan pendidikan di Lampung. Saya sebagai rektor sangat terharu dan bahagia atas kepedulian Pemerintah Kota Bandarlampung kepada Unila, kata dia. Ia mengungkapkan, setidaknya pembangunan tiga gedung ini memakan anggaran sebesar Rp74 miliar. Selain itu, walikota juga turut mendukung pembangunan Unila dengan hibah seribu bibit batang durian dan lebih dari 30 ribu benih ikan. Walikota juga telah menganggarkan untuk gedung teknik Unila Rp27 miliar. Beliau juga telah membantu Masjid senilai Rp5 miliar. Bila dihitung total bantuan itu senilai Rp106 miliar, tutur dia.